Tips Modifikasi PCX 2020 Agar Tampil Lebih Fresh

aufaproject

| 4 Views
honda-pcx-modifikasi

Tips Modifikasi PCX 2020 Agar Tampil Lebih Fresh, Aufaproject46.com – Hallo Masbro, Selalu merasa kurang puas. Mungkin itu yang dirasakan para modifikator motor. Dan ini juga dilakukan pada motor keluaran terbaru. Lihat saja. Banyak sekali ditemukan motor modifikasi PCX 2020 di jalan. Padahal, dari segi tampilan, motor yang satu ini sudah sangat keren.

Namun, lagi-lagi ini masalah perasaan kurang puas. Tidak bisa ditawar. Mau sekeren apapun tampilan motor PCX terbaru, tetap saja ada yang harus ditambah, dibongkar, dan diganti.

Mungkin kamu juga salah satu pemilik PCX 2020 yang ingin melakukan modifikasi. Hanya saja, kamu tidak punya ide. Atau masih ragu-ragu melakukan modifikasi PCSX 2020? Wajar saja. Ini bukan motor yang murah. Tentu ada kekhawatiran modifikasi justru membuat tampilan motor kamu tidak karuan.

Nah kali ini saya ada tips yang patut untuk kamu pertimbangkan, modifikasi secara minimalis saja. Fokus untuk membuat motor tampil lebih fresh.

Apa yang harus kamu lakukan? Berikut ini beberapa masukan yang bisa kamu pertimbangkan.

Tips Modifikasi PCX 2020 Agar Tampilan Motor Kamu Lebih Fresh

Modifikasi PCX Agar Lebih Modern

Semua orang pasti sepakat jika tampilan motor PCX sudah sangat modern sekali. Namun, coba berikan sentuhan kecil. Misalnya saja menambahkan LCD pada setang. Lalu, tambahkan juga rear camera. Masalah warna LCD, silakan sesuaikan dengan kesukaan Anda.

Ini akan membuat motor kamu mirip dengan mobil-mobil modifikasi ala Jepang. Dan ide modifikasi ini tidak membuat kamu harus merubah secara signifikan. Kamu hanya perlu menambahkan aksesoris sederhana saja.

Modifikasi PCX untuk Kebutuhan Traveling

Sekarang ini, banyak sekali biker yang traveling dengan menggunakan PCX. Bahkan, tidak sulit untuk mendapatkan komunitas traveling menggunakan motor yang satu ini.

READ  5 Beda Aki Kering dan Basah yang Harus Diketahui

Dari segi kenyamanan, tentu tidak perlu dipertanyakan lagi. Dan sebenarnya kelebihan dari PCX ini ada pada satu hal ini. Motor ini punya cc dan body besar sehingga nyaman untuk dipakai traveling.

Namun, tentu saja ada kekurangan. Dan untuk menambal kekurangan tersebut, modifikasi PCX 2020 harus dilakukan. Untuk menambah kenyamanan, kamu bisa ganti jog dengan jog model moge. Kamu tahu kan bagaimana jog moge? Ada sandaran di bagian belakang. Sehingga pengendara bisa lebih santai saat berkendara.

Akan lebih sempurna jika kamu ganti stang motor PCX. Ganti dengan stang yang sedikit lebih tinggi. Sama seperti stang motor traveling lainnya. Ini juga akan menambah kenyamanan saat berkendara jauh.

Bermain dengan Warna

Ini ide modifikasi motor PCX yang paling sederhana. Namun, hasilnya luar biasa. Kamu tidak perlu membeli apapun. Cukup butuh keberanian untuk mengecat ulang bagian body saja. Dan itupun tidak harus keseluruhan. Kamu cat saja satu atau dua bagian, seperti bagian bawah motor dengan cat warna yang kontras dengan cat utama motor.

Salah satu kelemahan PCX adalah warna yang plain. Maka dari itu, berikan sentuhan cat beda pada bagian bawah. Pilih warna yang kontras maka motor kamu akan terlihat mencolok di jalanan.

Nah, kira-kira ide modifikasi mana yang bakal kamu pilih? Kamu tidak harus menerapkan ide tersebut di atas. Setidaknya dari keterangan tersebut, kamu punya gambaran apa yang harus dimodifikasi.

Yang pasti, jangan lupakan masalah kenyamanan. Modifikasi tidak hanya untuk menunjang penampilan. Yang perlu juga untuk dipertimbangkan adalah kenyamanan. Karena percuma saja jika kamu keluar banyak uang untuk modifikasi PCX 2020 namun motor kamu justru kurang nyaman saat dikendarai. Bukankah kenyamanan itu hal yang paling utama?

READ  Kawasaki KLX 230 Resmi Diluncurkan di Indonesia, Berikut Spesifikasi dan Harganya

Itulah sedikit Tips Modifikasi PCX 2020 Agar Tampil Lebih Fresh

Artikel Terkait

Bagikan:

Tinggalkan komentar