6 Macam Knalpot Racing Beat Buat Harian yang Gahar dan Nyaman

aufaproject

| 20 Views

Apakah merasa bosan dengan suara dan desain knalpot bawaan pabrik? Tak perlu khawatir, karena pengguna bisa memodifikasinya sesuai keinginan. Salah satunya yaitu dengan menggunakan knalpot racing Beat buat harian yang nyaman dan bersuara lebih nyaring. Beberapa komparasi di bawah ini mungkin bisa dijadikan rekomendasi:

1. CLD C1

Knalpot pertama yang sudah dites dan menghasilkan suara lebih nyaring adalah CLD bertipe C1. Para pemilik motor Honda Beat bisa mengganti knalpot bawaan dengan produk ini karena terbukti baik dan memuaskan. Material yang dipakai dalam pembuatannya adalah stainless dan pastinya awet. Sedangkan untuk silincer-nya sendiri disediakan pilihan warna hitam.

Bobot yang dimiliki knalpot CLD C1 lebih ringan satu kilogram daripada knalpot standar bawaan pabrik. Jadi bisa dipastikan kalau nyaman dipasang di motor. Berdasarkan hasil tes, besar semburan tenaga yang dihasilkan adalah 5,72 dk pada 5.533 rpm. Sedangkan torsinya berada di angka 7,2 Nm. Knalpot ini dijual sekitar Rp450 ribu.

2. SKR

Jenis knalpot racing kedua yang cocok dipasang di motor Beat untuk sehari-hari adalah SKR. Produk ini merupakan hasil pembuatan dari daerah Ciledug, Tangerang. Bentuk yang dimiliki SKR memang terlihat lebih mirip dengan knalpot standar. Tapi material yang dipakai berasal dari bahan stainless untuk bagian leher. Sedangkan silincer-nya terbuat dari besi.

Yang paling menarik dari SKR adalah desain dan pemilihan warnanya. Pada leher, finishing dilakukan dengan sangat maksimal. Bagian tersebut dicat biru dan terlihat serupa dengan leher knalpot yang biasa dipakai di dalam motor balap. SKR memiliki selisih bobot 1,5 kilogram dari bawaan pabrik. Untuk harganya, berada dalam kisaran Rp350 ribu.

READ  Cara Perbaiki Aki Kering Mudah dalam 5 Langkah

3. Kawahara KZR

Siapa yang tidak kenal dengan apparel satu ini? Nama Kawahara tentu sudah sering wara-wiri di dunia balap motor. Knalpot racing ini memang cocok dipakai ketika ingin memodifikasi Honda Beat. Bahkan untuk keseharian tetap nyaman digunakan. Suaranya memang lebih nyaring dibanding dua produk sebelumnya. Tapi Kawahara KZR cenderung lebih pelan.

Sama seperti sebelumnya, bahan yang dipakai dalam pembuatan Kawahara KZR yaitu stainless steel. Produk ini lebih ringan 1,5 kilogram dibandingkan knalpot standar. Ketika dites, semburan tenaga yang dihasilkan berada di angka 5,99 dk pada 5.547 rpm. Sedangkan torsinya 7,4 Nm pada 5.594 rpm. Kawahara bisa diperoleh dengan harga Rp350 ribu.

4. Spartan R3

Knalpot racing Beat buat harian berikutnya yang bisa menjadi pilihan adalah Spartan R3. Produk ini memiliki suara yang lebih keras dan gahar, namun sedikit ngebas. Bahan pembuatannya yaitu stainless steel 304 Japan. Untuk pilihan warna ada tiga macam, yakni hitam, silver, dan carbon. Harga Spartan sedikit mahal, yaitu 2-3 juta.

5. Tridente F22

Produk keluaran mancanegara selanjutnya yang bisa dipasang di Honda Beat, khususnya jenis FI yaitu Tridente F22. Knalpot ini mempunyai silincer dengan panjang 28 cm dan diameter tabung 89 mm. Karakter suara yang dipunyai yaitu lebih bulat dan keras, tapi agak ngebas. Sama seperti yang lain, Tridente F22 juga dibuat dari stainless steel.

6. Ronin Katana

Rekomendasi terakhir ini merupakan knalpot racing yang berasal dari produk Ronin Katana. Buat yang gemar memodifikasi kendaraannya, tidak ada salahnya mencoba knalpot ini. Dijamin suara yang dihasilkan lebih nyaring dan bulat. Ronin Katana ditawarkan dengan harga lebih murah dari dua produk sebelumnya, yaitu sekitar 1-2 juta.

READ  Daftara Ukuran Ban Motor Matic Terbaru Dan Terlengkap

Itulah 6 jenis knalpot racing Beat buat harian yang menghasilkan suara lebih nyaring dan gahar daripada standar. Produk-produk tersebut bisa didapatkan di bengkel modifikasi atau marketplace terpercaya. Tapi agar hasilnya lebih maksimal, jangan lupa mengetesnya juga.

 

Artikel Terkait

Bagikan: